Anak Kelas 6 SD Mencuri Motor Di Barbershop

Tnol.co.id– Kedua Anak Kelas 6 SD yang berinisial S dan N ini nekat mencuri sebuah motor di Jalan Kenconowungu Tengah, Karangayu, Semarang Barat, Kota semarang, Jawa Tengah pada Minggu(30/5/2021).

Kejadian ini terjadi dilokasi dekat Barbershop, kedua anak ini berhasil membawa sebuah motor Beat warna putih dengan plat K 3989 ALF. Menurut karyawan Barbershop kuda anak ini sangat lihai shingga tidak ada yang menyadari kejadian tersebut

Karyawan yang bernama Budi ini mengungkapkan bahwa dirinya baru sadar bahwa motornya telah dicuri saat hendak membuka barbershop.

“Saya tahu motor dicuri saat hendak buka barbershop sekitar pukul 10:00 WIB” Ucap Budi, Jumat(4/6/2021).

Anak Kelas 6 SD Mencuri Motor

Menurut Budi, Kedua anak tersebut melancarkan aksinya sekitar pukul 03.00 WIB, ketika itu ketiga karyawnnya sedang tidur lelap dilantai dua. Ternyata kedua Anak itu telah mengamati motor tersebut yang dipinjam oleh keponakan budi dan motor tersebut parkir di depan barbershop.

“Para pelaku sudah mengamati lokasi kejadian, melihat korban naik kelantai dua mereka masuk barbershop” Ucap Budi.

Budi juga mengungkapkan, bahwa mereka itu hendak mencuri uang, namun mereka kesulitan membuka mesin kasir tersebut, tetapi mereka menemukan kunci motor yang tergeletak disamping mesin kasir.

Tak tunggu lama, kedua anak tersebut pun langsung membawa lari motor karyawan tersebut. “Mereka lincah saat mencuri bahkan kami tak mendengar suara mencurigakan. Di lokasi tak ada CCTV. Kami cek CCTV di beberapa ruas jalan dekat lokasi juga tak terekam” Kata Budi.

Setelah tiga hari sejak pencurian akhiranya kedua pelaku terungkap, Selasa(1/6/2021). Ada seorang pedagang angkringan yang dekat Barbershop, Dia melihat kedua pelaku mengendarai sepeda motor didepan rumahnya.

Pedagang tersebut merasa tidak asing dengan motor yang dibawa oleh kedua anak tersebut, akhirnya pedagang tersebut mengambil foto motor itu dan dikirimkan ke korban. Meski tidak ada plat nomor dan spion, Pemilik motor tersebut mengenalnya bahwa motor tersebut adalah miliknya.

Akhirnya kedua anak itu ditangkap dan diintrogasi oleh warga, kedua pelaku sempat mengelak namun mereka mengakuinya. Motif kedua pelaku ini adalah untuk gaya-gayaan agar terliat keren.

“Korban sebenarnya ingin kasus ini dilakukan secara kekeluargaan, namun pelaku suda melakukan aksinya berulang kali” Ucapnya. Setelah ditangkap kedua anak itupun dibawa ke Polsek Semarang Barat.

Akhir Kata

Demikian yang bisa dapat admin sampaikan, kurang lebihnya mohon maaf apabila ada kata-kata yang kurang dimengrti, sekian dan terima kasih

Sumber: Kompastv.com

You May Also Like

About the Author: tnolbro

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *